Jinten selama ini dikenal sebagai bumbu dapur yang sering digunakan untuk memperkaya rasa masakan. Namun, di balik aromanya yang hangat dan khas, tanaman bernama Cuminum cyminum ini menyimpan beragam manfaat untuk kesehatan tubuh.
Menambahkan jinten ke dalam masakan atau mengonsumsi bijinya secara langsung dipercaya dapat membantu menjaga kesehatan pencernaan hingga mengontrol kadar kolesterol. Tak heran jika rempah ini cukup populer di Indonesia dan kerap digunakan dalam berbagai olahan makanan.
Selain memberikan cita rasa yang lebih kuat dan menggugah selera, jinten juga memiliki potensi manfaat kesehatan yang sayang untuk dilewatkan. Berikut ulasan lengkapnya.
Kandungan Nutrisi Jinten
Jinten mengandung senyawa flavonoid yang berperan sebagai antioksidan alami. Antioksidan ini membantu tubuh melawan radikal bebas, yaitu partikel tidak stabil yang dapat merusak sel dan memicu berbagai penyakit.
Dalam satu sendok teh jinten, terkandung nutrisi sebagai berikut:
- Kalori: 8
- Lemak: 0 gram
- Karbohidrat: 1 gram
- Serat: 0 gram
- Gula: 0 gram
Berkat kandungan tersebut, jinten tergolong bumbu rendah kalori, bebas lemak, dan tanpa gula, sehingga aman dikonsumsi sebagai bagian dari pola makan sehat.

Manfaat Kesehatan Jinten yang Perlu Diketahui
Berbagai penelitian menunjukkan bahwa jinten memiliki sejumlah manfaat penting bagi kesehatan tubuh. Berikut di antaranya:
1. Menjaga Kesehatan Pencernaan
Jinten dikenal mampu membantu mengatasi gangguan pencernaan. Konsumsi secara rutin dipercaya dapat mendukung kerja sistem pencernaan dan meningkatkan pelepasan empedu, sehingga membantu proses pencernaan lemak dan penyerapan nutrisi.
2. Sumber Zat Besi
Biji jinten kaya akan zat besi. Dalam satu sendok teh jinten terkandung sekitar 1,4 miligram zat besi, yang berperan penting dalam mencegah anemia dan membantu produksi sel darah merah.
3. Antioksidan Alami
Kandungan terpen, fenol, flavonoid, dan alkaloid menjadikan jinten sebagai sumber antioksidan alami. Senyawa ini membantu melindungi tubuh dari kerusakan sel akibat paparan radikal bebas.
4. Membantu Pengidap Diabetes
Jinten dipercaya dapat membantu mengontrol kadar gula darah. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa rempah ini juga dapat mengurangi risiko komplikasi jangka panjang pada penderita diabetes.
5. Mengontrol Kolesterol
Mengonsumsi jinten secara teratur diyakini dapat membantu menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) sekaligus meningkatkan kolesterol baik (HDL), sehingga baik untuk kesehatan jantung.
6. Mendukung Penurunan Berat Badan
Beberapa studi klinis menemukan bahwa konsumsi jinten, baik dalam bentuk makanan maupun suplemen, dapat membantu menurunkan berat badan. Meski demikian, penelitian lanjutan masih diperlukan untuk memastikan manfaat ini.
7. Melawan Peradangan dan Bakteri
Jinten memiliki sifat anti-inflamasi dan antibakteri. Konsumsinya diyakini dapat membantu menghambat peradangan serta melawan bakteri berbahaya, termasuk bakteri E. coli yang dapat memicu gangguan kesehatan.
Refrence : Halodoc
